UNIMUDA Sorong Pacu Kualitas Calon Guru dengan Pengadaan Alat Laboratorium Micro Teaching dan Peraga IPA SD

UNIMUDA Sorong Pacu Kualitas Calon Guru dengan Pengadaan Alat Laboratorium Micro Teaching dan Peraga IPA SD

UNIMUDA Sorong Pacu Kualitas Calon Guru dengan Pengadaan Alat Laboratorium Micro Teaching dan Peraga IPA SD

 

Sorong, 17 Juli 2025 – Dalam upaya meningkatkan kualitas pembelajaran calon guru sekolah dasar, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Pendidikan Muhammadiyah (UNIMUDA) Sorong membuka pengadaan paket alat laboratorium micro teaching dan alat peraga IPA SD. Pengumuman resmi ini disampaikan kepada seluruh penyedia barang yang berminat untuk mengajukan penawaran hingga batas akhir 25 Agustus 2025.

 

Pengadaan ini merupakan bagian dari implementasi Rencana Umum Pengadaan (RUP) tahun anggaran 2025 yang didanai melalui anggaran hibah PKKB Kemendikbudristek RI. Tujuannya adalah memenuhi kebutuhan sarana praktik mengajar yang modern dan relevan dengan tuntutan pendidikan abad ke-21.

 

“Laboratorium micro teaching dan alat peraga IPA SD merupakan komponen vital dalam menyiapkan mahasiswa PGSD menjadi pendidik yang kompeten dan adaptif,” jelas Deski Rahayu, M.Pd., penanggung jawab pengumuman ini. “Melalui fasilitas ini, mahasiswa dapat berlatih mengajar secara simulatif, merekam sesi pembelajaran, serta melakukan evaluasi berbasis teknologi.”

 

Rincian barang yang dibutuhkan terbagi menjadi dua paket utama:

 

1. Paket Perlengkapan Microteaching, meliputi perangkat komputer, CCTV, proyektor, sistem audio, perekam video, serta peralatan pendukung ruang praktik dan observasi.

2. Paket Alat Peraga IPA SD, yang mencakup kit sains, model torso, kerangka manusia, organ tubuh, tata surya, serta CD pembelajaran interaktif.

 

Proses pengadaan akan dilaksanakan secara langsung, dengan jadwal serah terima barang direncanakan pada Oktober 2025.

Penyedia barang yang berminat dapat mengirimkan penawaran melalui email: [email protected] atau menghubungi narahubung di nomor 085280113903.

 

“Kami berharap dengan adanya fasilitas ini, UNIMUDA Sorong dapat mencetak guru-guru SD yang tidak hanya terampil, tetapi juga inovatif dan siap menghadapi dinamika pendidikan masa depan,” pungkas Desti Rahayu, M.Pd., Ketua Prodi PGSD.